Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger TemplatesPremium By Raushan Design With Shroff Templates

Iklan

Diduga Korsleting Listrik, Rumah Milik Fenton Katiandago Dilahap Api

Redaksi
12 Maret 2024
Last Updated 2024-03-14T11:01:58Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates
Proses pemadaman kebakaran.|| Dok: Istimewa 

Halbar, Falanusantara.id
-- Satu unit rumah di Desa Idamgamlamo Kecamatan Sahu Timur, Halmahera Barat, Maluku Utara, dilahap si jago merah. Peristiwa tersebut terjadi pada Selasa, (12/3/2024) sekitar pukul 10.56 Wit.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kebakaran tersebut diduga dari korsleting listrik (Arus pendek). Akibatnya satu kamar bagian depan di lantai dua dan uang tunai Rp.10.000.000.00 serta sebuah sertifikat tanah milik Fenton Katiandago hangus terbakar. Beruntung dalam peristiwa itu tidak ada korban jiwa, namun kerugian ditaksir kurang lebih Rp 75.000.000.

Kabid Damkar Halmahera Barat, Djurahman Selpia ketika dikonfirmasi wartawan membenarkan. Djurahman mengatakan, setelah menerima laporan dari masyarakat, petugas Damkar langsung menuju Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk melakukan pemadaman api.

"1 unit mobil Damkar dan 12 anggota yang dikerahkan untuk memadamkan api dan kebakaran berhasil dilokalisir," Jelasnya.

====
Penulis : Putee
Editor   : AMS 
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl