Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger TemplatesPremium By Raushan Design With Shroff Templates

Iklan

RT 005 Tundukan RT 003 di Laga Final, Iksan: Tim Ringan!

Redaksi
19 Agustus 2024
Last Updated 2024-08-20T03:16:51Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates

Kapten tim RT 005, Iksan Dagasuly.|| Dok: Istimewa 

Halbar, Falanusantara.id
– Tim Tenda Teras Lapas Fc dari RT 005 berhasil meraih juara I setelah menaklukan tim Alano Cs dari RT 003 di adu penalti pada Turnamen sepak bola gawang sedang antar RT di Desa Hatebicara, Kecamatan Jailolo, Halmahera Barat, Maluku Utara. Senin (19/8/2024). 


RT 005 menang adu penalti 4-3, setelah bermain 0-0 hingga babak kedua selesai. 


Di adu penalti, semua penendang RT 005 berhasil mencetak gol. Sedangkan Arjuna, yang menjadi penendang ketiga RT 003, gagal mencetak gol karena tendangannya berhasil di tepis kiper dari RT 005. 


RT 003 pada kick off pertama lebih dulu unggul. Mereka merubah papan skor menjadi 1-0 melalui gol dari kaki Asrul. Skor tak berubah hingga turun minum atau kick off pertama selesai. 


Di babak kedua, kedua tim saling jual beli serangan. Namun di menit-menit akhir pertandingan, RT 005 berhasil merubah papan skor menjadi 1-1 melalui kaki Rio. Papan skor tidak berubah hingga peluit panjang dibunyikan, sehingga kedua tim merebut kemenangan melalui adu pinalti. 


All hasil, Tenda Lapas atau RT 005 berhasil mengubur mimpi Alano Cs di laga final tersebut. 


Squad RT 005 Hatebicara.|| Dok: Istimewa 

Kapten tim Tenda Teras Lapas Fc, Iksan Dagasuly kepada wartawan mengatakan, berkat kerja sama tim, sehingga berhasil meraih juara I pada turnamen tersebut. “Tim RT 003 sangat ringan bagi kami,” Kata Iksan sembari tertawa. 


Dengan kekuatan tim saat ini, ia optimis turnamen berikut RT 005 bakal raih juara kembali. “Pokoknya dari sekian banyak tim di masing-masing RT, RT005 tak terkalahkan. Apapun itu, RT 005 raja juaranya,” Tandasnya. (Putee)

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl