![]() |
Danmarnit Halmahera Barat, Bripka Ansar Abdullah.||Dok: Yash/JurnalOne |
Halbar, falanusantara.id– Nelayan di Halmahera Barat, Maluku Utara, dihimbau agar selalu berhati-hati saat beraktivitas di laut. Ini disampaikan oleh Komandan Markas Unit (Danmarnit) Polairud Halmahera Barat, Bripka Ansar Abdullah. Selasa, (18/2/2025).
Menurutnya, kondisi cuaca di Maluku Utara khsususnya di Halmahera Barat belakangan ini tidak menentu. Hujan disertai angin kencang kerap melanda wilayah Maluku Utara.
"Meski cuaca kadang hujan, kadang panas, tetapi selalu ikhtiar dalam beraktivitas di laut," Imbuh Ansar.
Nelayan kata dia, diingatkan untuk tidak melaut jika terjadi cuaca ekstrem yang mengakibatkan gelombang tinggi.
Ansar juga meminta kepada nelayan agar tidak menambatkan perahu di dekat dinding dermaga. "Kalau angin kencang, perahu jangan berdekatan supaya tidak berbenturan," Ujarnya.
Selain itu, tambah Ansar, para nelayan maupun masyarakat umum diharapkan agar meningkatkan kewaspadaan dengan memastikan kondisi rumah dalam keadaan aman dari terpaan hujan dan angin kencang.
"Atap rumah yang sudah goyah cepat diperkuat agar bisa bertahan dari angin kencang," Tandasnya. (Putee)