![]() |
Halbar, Falanusantara.id– Tim gabungan dari Halmahera Barat, ikut melakukan pencarian Kontributor Metro TV, Sahril Helmi yang dinyatakan hilang dalam insiden meledaknya speedboat RIB 04 Basarnas Ternate, Maluku Utara. Hingga hari ke-5, yakni Kamis (6/2/2025), Kontributor Metro TV tersebut belum ditemukan.
Tim yang tergabung dalam pencarian tersebut yakni, Unit Pelaksana Pelabuhan (UPP) Kelas III Jailolo, Markas Unit (Marnit) Polairud Halmahera Barat, BPBD dan wartawan liputan Halmahera Barat.
Sebelum melakukan operasi, tim tersebut melaksanakan apel bersama yang dipimpin langsung oleh Kepala UPP Kelas III Jailolo, Rosihan Gamtjim. Tim kemudian berangkat dari pelabuhan Jailolo pukul 8.00.WIT dan menyusuri pesisir Jailolo Selatan hingga masuk di perairan Kota Tidore Kepulauan.
Pada kesempatan itu, Kepala UPP Kelas III Jailolo, Rosihan Gamtjim mengatakan, jumlah personel yang tergabung dalam operasi tersebut berjumlah 11 orang.
"Jadi, kami dari UPP empat orang, BPBD dua orang, Polairud dua orang dan wartawan empat orang. Jumlah personel 11 orang yang melakukan operasi," Katanya.
Dirinya menghimbau kepada tim agar selalu menjaga kesehatan dan keselamatan dalam melakukan operasi itu.
"Kita utamakan keselamatan kita lebih dulu sebelum pergi mencari korban yang hilang (Kontributor Metro TV). Kita pastikan seluruh personel maupun armada kapal dalam kondisi aman," Imbuh Rosihan.
Ia berharap, upaya pencarian korban speedboat RIB 04 hari ini dapat membuahkan hasil. "Ini sudah memasuki hari ke 5 pencarian. Semoga dengan operasi ini, korban (Sahril Helmi) dapat segera ditemukan dalam kondisi selamat," Harapnya.
Sementara Marnit Polairud Halmahera Barat, Bripka Ansar Abdullah menambahkan, tim gabungan melakukan penyisiran di perairan Halmahera Barat hingga ke perairan Tidore Kepulauan.
Namun, upaya pencarian yang dilakukan tim gabungan belum berhasil menemukan Sahril Helmi. Meski begitu, kata dia, tim gabungan tak berhenti sampai disitu. Tim kemudian melakukan pencarian dengan menyisir beberapa titik di perairan Tidore Kepulauan hingga kembali ke perairan Halmahera Barat.
"Operasi kali ini kami belum menemukan korban atas nama Sahril Helmi. Jadi kami akan melakukan pencarian kembali," Ujarnya.
Ansar menyampaikan terima kasih kepada seluruh personel yang turut berpartisipasi dalam operasi itu. "Terima kasih atas partisipasinya dalam operasi ini. Semoga Sahril Helmi secepatnya ditemukan dan dalam kondisi selamat," Tandasnya. (Putee)