Halbar, Falanusantara.id– Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Halmahera Barat, Maluku Utara membagikan takjil gratis kepada pasien di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dan warga di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Jailolo.
Pembagian takjil gratis oleh GOW itu melibatkan Ketua Tim PKK, Wakil Ketua Tim PKK, Dharma wanita, Persit, Bhayangkari, Wanita Katolik Republik Indonesia (WKRI), PWKI Wanita Advent dan GMIH, serta IBI (Ikatan Bidan Indonesia).
Selain di RSUD dan Lapas Jailolo, sebanyak 500 paket takjil tersebut juga dibagikan di sejumlah titik, termasuk di depan masjid raya, pertigaan Soa Konora dan di depan Kantor Bupati.
Ketua GOW Halmahera Barat, Meri Popala mengatakan, kegiatan tersebut rutin digelar setiap tahun di momentum bulan suci Ramadhan.
Kegiatan terseut kata dia, sebagai bentuk kepedulian sosial, sekaligus meringankan beban masyarakat saat berbuka puasa.
"Pembagian takjil ini untuk meringankan beban masyarakat yang sedang berbuka puasa," Kata Meri yang juga Ketua Tim PKK Halmahera Barat.
Kepala Lapas Kelas II B Jailolo, Herianto menyambut baik kedatangan GOW. Menurut dia, kehadiran GOW dalam rangka membagikan takjil gratis kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) sangat luar biasa.
"Hari ini sangat sepesial bagi kami Lapas Jailolo karena kunjungan luara biasa dari ibu Bupati dan ibu Wakil Bupati Halmahera Barat. Kehadiran mereka menunjukkan kepedulian terhadap warga binaan Lapas Jailolo," Kata Herianto.
![]() |
Kalapas Kelas II B Jailolo, Herianto ketika diwawancarai awak media. (Putee) |
Selaku Kalapas yang baru, ia mengaku akan melakukan silaturahmi dengan Pemerintah Daerah dalam hal ini Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Barat, James Uang dan Djufri Muhamad.
"Nanti saya akan bersilaturahmi dalam rangka memperkenalkan diri sebagai Kalapas yang baru dengan harapan bisa bersinergi antara Pemerintah Daerah dan Lapas Jailolo," Tandasnya. (Putee)